Monthly Archives: Juli 2013

Sukses Itu Adalah…

Standar
  • Pegang jabatan penting di sebuah perusahaan multinasional atau LSM Franchise kalau ga mau dibilang asing.
  • Bermobil tak cukup satu dengan rumah megah mentereng dan mampu menyekolahkan anak di sekolah terbaik dengan harga termahal.
  • Ketika uang tak lagi masalah untuk dicari…

Kalau sukses diukur materi, saya sudah kalah telak hahaha….

Sukses buat saya adalah…

  1. Bangun pagi tanpa takut kesiangan, terburu-buru dan takut uang transport dipotong karena terlambat.
  2. Bisa tetap tersenyum ketika masalah mendera. Ga perlu berkeluh kesah karena ditempa masalah sudah biasa, baal hahaha
  3. Mewujudkan satu persatu mimpi yang sudah tersimpan dalam daftar bertahun-tahun.
  4. Bisa bikin orang lain tertawa bahagia karena saya.
  5. Bisa menjaga konsistensi ucapan, tindakan dan pikiran.
  6. Ketika mati nanti di kelilingi keluarga, sahabat dan yang tercinta.

Saya penikmat hidup bukan budak kehidupan. Ketika sesuatu memperbudak saya, artinya saya sudah gagal menjalani hidup. Ini bukan paham hidup santai, yang tidak pernah saya alami santai itu, tapi menjalaninya dengan kesederhaan dan apa adanya.

Iklan